Cegah Kejahatan Bank Piket SPKT Polsek Bareng Tingkatkan Patroli

Polsek Jombang- Dalam rangka mengantisipasi tindak pidana pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan dan pencurian kendaraan bermotor (3C) di wilayah hukum Polsek Bareng, Anggota Polsek Bareng Polres Jombang Aiptu M Chozin selaku Ka SPKT “B” Polsek Bareng bersama anggotanya Aipda AD Sulisti Andik melaksanakan patroli Harkamtibmas sambangi ATM Bank BRI Unit Bareng maupun tempat-tempat yang rawan kriminalitas guna antisipasi gangguan Kamtibmas. Minggu [26/02/2023] pukul 10.30.50 Wib.

Dalam kegiatan patroli tersebut, Anggota Polsek Bareng Polres Jombang Aiptu M Chozin bersama anggotanya Patroli di ATM Bank BRI Unit Bareng. Selain untuk mengantisipasi kriminalitas, Petugas juga melakukan pengecekan kondisi CCTV yang mengarah ke tempat parkir guna antisipasi curanmor.

Anggota Polsek Bareng Polres Jombang Aiptu M.Chozin juga tidak lupa memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat maupun nasabah, Agar waspada dan berhati-hati terhadap pelaku kriminalitas. Kejahatan bisa terjadi selama ada niat dan kesempatan maka terjadilah kejahatan,“ himbaunya

Selain mengecek dan mengecek situasi di sekitar ATM Bank BRI Unit Bareng, juga tidak lupa memberikan himbauan Kamtibmas kepada anggota Satpam yang jaga dan warga masyarakat agar waspada terhadap pelaku kriminalitas, ”Jelasnya.

Sementara itu Kapolres Jombang Polda Jatim AKBP Moh Nur Hidayat melalui Kapolsek Bareng AKP Sudarsono  membenarkan bahwa kegiatan patroli yang dilakukan anggota Polsek Bareng Polres Jombang bertujuan untuk mencegah terjadinya kriminalitas maupun gangguan Kamtibmas lainnya, “pungkasnya [Pol.Brg]

[ad_2]

Referensi

Pos terkait